IMG 20210316 WA0048IMG 20210316 WA0048

AIRGEGAS, KABARBABEL.COM – Ketua Umum Asosiasi Petani Tambak Indonesia Nusantara (APTIN) Hidayat Arsani terpanggil untuk membantu dan meringankan beban para korban puting beliung Desa Pergem Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan.

Mantan Wakil Gubernur Babel ini bersama Bupati Basel, Riza Herdavid, Wakil Bupati, Debby Vita Dewi, Kajari, Mayasari, Kapolres Basel, AKBP Agus Siswanto menyerahkan bantuan renovasi rumah warga yang rusak parah akibat terjangan puting beliung, Selasa (16/3) siang.

“Saya merasa terpanggil untuk membantu sesama warga yang tertimpa bencana puting beliung di Desa Pergam, kita bantu renovasi rumahnya, semoga bisa meringankan beban para korban,” kata Hidayat Arsani kepada wartawan.

Ia menyebutkan selain membantu renovasi rumah, APTIN Indonesia juga akan membantu sembako kepada para korban. Bukan hanya itu, sebelumnya juga digelar kegiatan baksos di Desa Pasir Putih Kecamatan Tukak Sadai.

“Bukan hanya di Desa Pergam saja kita menyalurkan bantuan kepada korban angin putinf beliung, sebelumnya ada juga bantuan mobil ambulance untuk membantu masyarakat yang membutuhkan transportasi ke rumah sakit di Desa Pasir Putih,” sebutnya.

Selain APTIN, PT Timah Tbk dan PT RBT juga memberikan bantuan kepada korban bencana puting beliung. Atas bantuan itu, Bupati Bupati Basel Riza Herdavid mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas bantuannya.

“Atas nama Pemkab Basel, kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Hidayat Arsani, PT Timah, RBT yang sudah membantu korban bencana alam, mari terus bersinergi mengulurkan tangan membantu warga yang membutuhkan,” ajak Riza Herdavid.

Senada dikatakan salah satu pemilik rumah korban angin puting beliung Mardiah yang juga mengucapkan terima kasih atas bantuan Hidayat Arsani, Pemkab Basel serta pihak swasta lainnya.

“Kami ucapkan banyak terima kasih atas bantuan Bapak Bupati, Hidayat Arsani, PT Timah dan RBT,” semoga sukses dan selalu dimurahkan rezeki,” tandasnya.(dev/kbc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *