IMG 20220803 WA0009IMG 20220803 WA0009

TOBOALI, KABARBABEL.COM – Pemkab Bangka Selatan (Basel) menggelar gala dinner dan pengukuhan pengurus Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) masa bakti 2022-2025.

Acara yang digelar pada Selasa (2/8) tadi malam di Balai Daerah Pemkab Basel itu adalah rangkaian dari acara rapat komisariat wilayah Forsesdasi Babel tahun 2022. Tahun ini, Basel ditunjuk sebagai tuan rumah.

Dalam acara gala dinner dan rapat komisariat tersebut, Sekda Basel Eddy Supriyadi terpilih dan dikukuhkan langsung oleh Sekda Babel Naziarto sebagai Ketua Forsesdasi Babel masa bakti 2022-2025.

Usai mengkuhkan Ketua dan Pengurus Forsesdasi Babel periode 2022-2025, Sekda Babel Naziarto menuturkan tujuan forsesdasi dibentuk agar para pimpinan daerah dapat berkolaborasi membangun daerahnya.

“Forsesdasi ini dibentuk agar para sekda bisa membantu kepala daerah dan wakil kepala daerah dalam melaksanakan kepemerintahan dan tata birokrasi dengan benar dan baik,” ujar Sekda Babel Naziarto.

“Sebagai seorang sekretaris kita harus tau posisi kita dimana, tugas kita itu adalah melayani pimpinan. Kami dari forsesdasi siap untuk melayani seluruh kepala daerah yang ada di kabupaten dan kota di Babel,” tambahnya.

Terakhir dirinya mengucapkan selamat kepada kepengurusan yang baru dikukuhkan semoga bisa menjalankan amanah ini dengan benar dan baik sehingga forsesdasi akan lebih baik di masa yang akan datang.

Bupati Basel Riza Herdavid menyebut dalam sambutannya bahwa Forsesdasi dapat memberikan bimbingan dan arahan kepada kepala daerah dan para sekda bersama sepakat membangun Provinsi Babel ke depannya.

“Saya berpesan untuk kawan-kawan di forsesdasi ini untuk senantiasa memberikan bimbingan dan arahan kepada kami kepala daerah yang telah dipercayakan masyarakat untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Dia berharap hasil dari rapat komisariat forsesdasi ini nantinya dapat menimbulkan sebuah kesepakatan yang tentunya pro rakyat, pro PNS dan pro kepala daerahnya masing-masing di Provinsi Babel.

“Untuk Sekda Basel khususnya, saya berpesan apa yang bisa diadopsi dari kabupaten atau lota lain tolong adopsi, tolong banyak belajar karena hari ini kita menyadari banyak sekali PR kita dalam membangun daerah,” tuturnya.(dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *