IMG 20210929 WA0020IMG 20210929 WA0020

TOBOALI, KABARBABEL.COM – Status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali naik ke level 3 setelah sempat turun di level 2, Selasa (5/10).

Naiknya status PPKM Basel ke level 3 itu sebagaimana bunyi Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 48 tahun 2021 yang berlaku dari hari ini hingga tanggal 18 Oktober 2021 mendatang.

Ketika dikonfirmasi, Juru Bicara Satgas Covid-19 Basel Supriyadi mengaku bingung status PPKM Basel kembali naik ke level 3. Padahal seharusnya kabar terakhir yang diterima PPKM kembali turun ke level 1.

“Harusnya tanya ke pusat, minimal ya provinsi, kalau tanya ke kami, kami bingung, tahunya ke level 1. Kemarin asesmen kita ngobrol level 1. Tidak tahu (penyebabnya), yang tahu yang menilai,” kata Supriyadi kepada wartawan.(dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *