TOBOALI, KABARBABEL.COM – Seleksi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) tahun 2021 hingga saat ini telah memasuki tahap administrasi.
Dari tahap seleksi administrasi yang dilakukan, sedikitnya 79 peserta dinyatakan lulus. Seperti diungkapkan Plt Kepala BKPSDMD Basel Gunawar pada Selasa (7/9) siang kepada awak media.
“Proses rekrutmen tenaga non PNS pada petugas Damkar Satpol PP sudah tahap pengumuman hasil seleksi administrasi. Untuk hasilnya bisa dilihat di website Pemkab Basel,” ujar Gunawar.
Gunawar menuturkan, dalam proses rekrutmen petugas Damkar ini diikuti oleh 115 peserta. Namun setelah dilakukan seleksi administrasi, hanya 79 peserta yang dinyatakan lulus.
“Untuk rekrutmen petugas damkar ini khusus bagi atlet berprestasi, hafidz dan hafidzah Al-Quran, dan Dhuafa berprestasi meliputi yatim, piatu atau yatim piatu,” ujarnya.
Lebih jauh dikatakan dia, mereka yang dinyatakan lulus administrasi diharap mengikuti tes selanjutnya yakni test kesemaptaan dan wawancara yang akan dilaksanakan pada Rabu (8/9) besok.
“Untuk nama-nama yang dinyatakan lulus kami minta untuk mengikuti tahap selanjutnya pada jam 08.00 besok di Kantor Satpol PP. Gunakan pakaian atas kemeja putih lengan panjang dan bawahan hitam, serta pakaian olahraga,” ujar dia.(dev)