IMG 20220623 WA0088IMG 20220623 WA0088

PULAUBESAR, KABARBABEL.COM – Satu-satunya Kawasan Perkotaan Baru (KPB) yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) ialah Kecamatan Pulaubesar di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) dan merupakan kawasan strategis nasional.

Dalam hari jadi ke-15 kecamatan, Kamis (23/6) tersebut, Bupati Basel Riza Herdavid optimis daerah itu bisa lebih maju dan berkembang melalui sentral pangannya yang terkenal di Bangka Selatan bahkan di Babel.

“Kecamatan Pulaubesar ini adalah daerah sentral pangan mempunyai lahan sawah yang cukup luas, yakni sekitar 3.500 hektare. Maka dari itu kami akan terus meningkatkan fasilitasnya demi mencukupi kebutuhan para petani kita,” katanya, Rabu (22/6).

Dalam momentum itu juga, ia mengajak seluruh pejabat dan stake holder yang ada di lingkungan Pemprov Babel dan Pemkab Basel beserta masyarakat untuk bersinergi dan bersama-sama membangun daerah khususnya Kecamatan Pulaubesar agar menjadi lebih baik kedepannya.

“Jadi selain dibangun infrastruktur kawasan kota baru, sejumlah program kegiatan baik dari Pemprov Babel, Pemkab Basel maupun pusat telah dilaksanakan disini seperti budidaya ternak sapi, pelatihan, peralatan pertanian perkebunan, demplot penanaman padi, jagung, jahe, dan masih banyak lagi program-program yang ada,” tuturnya.

Oleh karena itu, lanjut dia, dalam peringatan hari jadi ke-15 Kecamatan Pulaubesar ini dirinya mengajak untuk meningkatkan sinergitas dalam mendukung kawasan perkotaan baru menuju bangka selatan maju.

“Mari kita dukung sepenuhnya kecamatan pulau besar sebagai kawasan perkotaan baru yang nyaman, unggul, dan sejahtera. Oleh karena itu bentuk-bentuk dukungan dan masukan dari berbagai pihak sangatlah menentukan perjalanan kecamatan pulau besar baik masa kini maupun untuk masa yang akan datang,” jelas dia.(dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *