IMG 20220801 135105IMG 20220801 135105

SUNGAILIAT, KABARBABEL.COM – Bupati Bangka, Mulkan SH.,MH menjadi pembina upacara pembukaan pendidikan dan pelatihan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Bangka Tahun 2022, di Hotel Manunggal Sungailiat, Senin (1/08/2022).

Dalam sambutan Bupati menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bangka sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan atas prestasi dari para peserta yang telah berhasil terpilih untuk mengemban tugas mulia ini.

“Sebagai putra/putri yang telah terpilih, kami berharap agar para peserta dapat mengikuti pendidikan dan pelatihan dengan sebaik–baiknya sehingga dapat menjalankan tugas dengan baik dalam Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus nanti,” ujarnya.

Selain itu, Bupati juga meminta agar para anak-anak harus betul-betul memperhatikan apa yang disampaikan oleh para pelatih.

“Jadi tidak ada lagi yang sifatnya bermain atau tidak serius di dalam pelaksanaan pelatihan ini, karena kita akan melaksanakan terhadap pengibaran sang merah putih,”imbuhnya

Sementara itu Kepala Dindikpora Kabupaten Bangka Rozali menjelaskan Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Leluhur proklamasi kemerdekaan kepada generasi muda.

“Untuk melaksanakan tugas dalam pelaksanaan pengibaran dan penurunan bendera merah putih pada saat detik-detik proklamasi pada tanggal 17 Agustus Tahun 2022 di Kabupaten Bangka ,” kata Rozali.

Peserta dalam kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka tingkat kota pada Tahun 2022 dilaksanakan selama 20 hari yaitu dari mulai tanggal 30 Juli 2022 sampai dengan 18 Agustus 2022, peserta pelatihan Paskibraka Tahun 2022 berjumlah 31 orang terdiri dari 16 siswa putra dan 15 siswa putri yang berasal dari sekolah menengah atas atau sederajat yang berada di Kabupaten Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *