SUNGAILIAT, KABARBABEL.COM – Sebanyak 53 prajurit Satgas TNI Konga Unifil XXIII-O Lebanon Kompi Senapan B Yonif 141/AYJP Bangka yang bertugas di Lebanon tiba di Kabupaten Bangka, Selasa (22/3).
Saat memijakkan kaki pertama kali di Kompi Senapan B, seluruh prajurit pilihan TNI itu langsung sujud syukur mencium Bumi Sepintu Sedulang sebagai bentuk syukur atas keselamatan dan keberhasilan selama hampir satu tahun bertugas di Lebanon.
Bupati dan Wakil Bupati Bangka Mulkan-Syahbudin secara resmi juga menyambut kepulangan personel yang dipimpin Komandan Kompi Senapan B Yonif 141/AYJP Kapten Danu
Kepada awak media, Mulkan memberikan apresiasi besar kepada prajurit TNI Kompi Senapan B Yonif 141/AYJP yang tergabung dalam Satgas TNI Konga Unifil XXIII-O karena telah dipercaya oleh negara menjalankan tugas membantu menciptakan perdamaian dunia.
“Alhamdulillah semua personel dalam keadaan selamat, pemerintah daerah tentunya menyambut kembali kedatangan dari semua pasukan, dan inilah bentuk penghargaan pemerintah daerah kepada Kompi Senapan B Yonif 141/AYJP,” kata Mulkan.
Sementara, Komandan Kompi Senapan B Yonif 141/AYJP Kapten Danu mengatakan, 53 personel TNI yang tergabung dalam Satgas TNI Konga Unifil XXIII-O Lebanon diterima dengan baik oleh masyarakat setempat.
Misi perdamaian ini kata Kapten Danu dilakukan selama kurang lebih satu tahun dan berhasil menjalankan misi perdamaian dengan baik.
“Dalam tugas perdamaian di perbatasan negara Israel dan Lebanon, TNI sangat diterima penduduk setempat karena situasi konflik politik kedua negara,” katanya.
Kapten Danu menjelaskan, untuk dapat menjadi personel pasukan perdamaian, sejumlah test dilakukan kepada anggota TNI. Mulai dari bahasa Inggris, kesehatan hingga psikologi.