TOBOALI, KABARBABEL.COM – Angkringan Diee kini hadir di Kota Toboali, Kabupaten Bangka Selatan (Basel) sebagai tempat nongkrong yang cocok bagi anak muda atau orang dewasa setelah menjalani rutinitas sehariannya dan terkadang bikin jenuh, Sabtu (27/2).

Pasalnya, selain tempatnya yang berada di pusat kota, tepatnya di Simpang Lima Kota Toboali, angkringan ini menghadirkan konsep santai lesehan di halaman taman yang sejuk dengan nuansa lampu-lampu pada malam harinya.

Asyik, kekinian dan tidak bikin jenuh bukan. Ternyata, angkringan ini sudah buka sejak dua bulan yang lalu loh. Rifky Yandri (25 tahun) pemilik Angkringan Diee mengatakan, Angkringan yang Ia kelola saat ini hanya ada satu-satunya di Toboali.

Angkringan yang dirintis sejak dua bulan lalu mulai ramai dikunjungi anak muda dan mungkin mulai bosan dengan suasana nongkrong di kafe. Meskipun saat ini pandemi Covid-19 masih berlangsung khususnya di Kota Toboali.

“Nongkrong di Angkringan Diee berasa seperti nongkrong di Kota Yogyakarta sambil menikmati beraneka ragam jenis makanan seperti bakso bakar, sosis, nasi bakar, sate usus, sate ampela dan berbagai jenis makanan dan minuman lainnya,” katanya.

Beragam menu khas dihadirkan Angkringan Diee. Mulai dari sate kulit ayam, saya telur puyuh, nasi bakar ditambah dengan sate usus dan sate Ampela. Terasa sedang berada di Kota Yogyakarta kalau sedang bersantai di angkringan ini.

“Untuk omset ejak dibuka dua bulan lalu itu di angka 20 juta. Meskipun dalam suasana pandemi, Dalam pelayanan kami juga menerapkan protokol kesehatan dengan menyediakan tempat pencuci tangan dan juga mengatur jarak tempat duduk,” ujarnya.

Selain itu, dikatakan lebih lanjut, Rifki pembeli juga harus mengenakan masker. Nah, bagi kalian yang masih penasaran dengan kenikmatan nongkrong di Angkringan Diee, kalian bisa langsung datang ke Simpang Lima Toboali Bangka Selatan.(dev/kbc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *