TOBOALI, KABARBABEL.COM – Suara beduk yang ditabuh secara bersama-sama menandai dibukanya acara Musabaqah Tilawatil Quran dan Hadis (MTQH) ke XI tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Selasa (15/11) tadi malam GOR Junjung Besaoh, Parit 3 Toboali.
Tetabuhan beduk sebagai tanda resmi dibukanya acara keislaman tersebut dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Babel melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Sunardi, Bupati Basel Riza Herdavid dan Bupati Bateng Algafry Rahman.
Kajari Basel Mayasari, Kapolres AKBP Joko Isnawan, Ketua DPRD Erwin Asmadi, Wabup Debby Vita Dewi serta Wabup Beltim Khairil Anwar dan pejabat lainnya dari kabupaten/kota se Babel. Gegap gempita mewarnai resmi dibukanya MTQH ke XI tersebut oleh seluruh peserta dan tamu undangan.
Ketika dikonfirmasi, Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM Sunardi mengaku bangga kepada tuan rumah Basel atas gegap gempita pada pembukaan MTQH kali ini. Menjadi tuan rumah tidak mudah tetapi Basel buktikan mampu menyelenggarakan acara sebesar ini.
“Garis besar dari acara ini tujuan untuk penguatan syiar islam lebih memahami nilai-nilai al quran dan hadis bukan hanya sekadar dibaca tetapi juga diresapi dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari dan tatanan sosial dalam kehidupan di Babel,” ujar Sunardi kepada wartawan.
Sementara, Bupati Basel Riza Herdavid mengaku senang atas suksesnya acara pembukaan MTQH ke XI tingkat Babel tahun 2022. Sebagai tuan rumah, Riza berharap kafilah asal Basel dapat memberikan hasil yang terbaik sesuai target awal mampu keluar menjadi juara umum.
Sehingga Kafilah Basel ke depan dapat mewakili provinsi di tingkat nasional. Pasalnya, pada lomba tingkat provinsi sebelumnya Negeri Junjung Besaoh hanya bertengger di posisi kedua di bawah Bateng. Maka dari itu dia harap kafilah daerahnya lebih terpacu untuk memberikan hasil terbaik.
“Saya yakin dan optimis tahun ini kami sebagai tuan rumah menjadi juara umum. Bonus pembinaan dari pemkab sudah kami siapkan kepada kafilah yang berhasil mengharumkan nama daerah agar lebih termotivasi. Kita juga berdayakan mereka di acara-acara keislaman,” ujarnya.
Sekadar diketahui, acara MTQH ke XI tahun 2022 ini diikuti oleh 324 peserta dari pelbagai kafilah di Babel. Acara ini akan berlangsung selama lima hari dari tanggal 15-19 November 2022. Pada malam pembukaan juga dimeriahkan artis LIDA asal Basel Fiko yang bernyanyi beberapa tembang lagu.(dev)