TOBOALI, KABARBABEL.COM – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) bersama Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DKPPKB) dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Toboali menggelar Gebyar Akbar pada Sabtu (12/11) kemarin.
Gebyar yang digelar di UPT Puskesmas Toboali itu bertujuan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 PMI, HUT ke-72 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Hari Kesehatan Nasional (HKN) tahun 2022. Pelbagai kegiatan dalam gebyar akbar tersebut disambut antusias oleh masyarakat.
Seperti senam sehat berhadiah, lomba penyuluhan kesehatan, lomba bayi bawah lima tahun (Balita) umur 6-12 bulan sehat, lomba lanjut usia (Lansia) sehat umur 60 tahun ke atas, cek kesehatan gratis, pemeriksaan IVA dan KB gratis, lomba tumpeng HUT PMI dan pemeriksaan USG gratis ibu hamil.
Kemudian donor darah, lalu pembagian tablet tambah darah, khitanan massal, peduli talasemia, lomba bawa pendonor terbanyak, peduli pendonor terbanyak. Kepada awak media, Ketua PMI Basel Debby Vita Dewi menuturkan pelbagai kegiatan memang digelar pada acara tersebut.
“Salah satunya peduli talasemia, donor darah karena kita memang harus terus bergerak mengingat kita masih banyak kekurangan darah. Bayangkan saja dari Januari hingga November kekurangan darah sebanyak 751, sementara darah yang masuk ke PMI hanya 464 kantong dari Mei ke November,” ujarnya.
Dengan demikian, menurut perempuan yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Basel ini PMI dituntut harus selalu bekerja keras dalam memenuhi kebutuhan kantong darah di daerah. Pelbagai inovasi, kegiatan dan gerakan terus dilakukan untuk meningkatkan pemenuhan kantong darah ini.
“Kita telah banyak menggandeng pihak untuk meningkatkan pemenuhan darah ini, mulai dari perusahaan, instansi, ASN untuk mengajak mari sama-sama kita donor darah untuk membantu pasien-pasien di fasilitasi kesehatan yang sedang membutuhkan kantong darah,” sebutnya.
Untuk itu, Debby mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mengikuti dan berpartisipasi pada kegiatan tersebut. Begitu juga seluruh instansi yang terlibat mulai dari DKPPKB, UPT Puskesmas Toboali dan sponsor serta panitia sehingga acara ini berjalan dengan sukses dan lancar.(dev)