JAKARTA, KABARBABEL.COM – Wakil Bupati Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Debby Vita Dewi menerima secara langsung piala dan piagam penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) pada Kamis (4/8) di Gedung Kementerian PPPA.
Piala dan piagam KLA tingkat Madya itu diserahkan oleh Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak Kementerian PPPA Agustina Erni. Atas capaian itu, Wabup Basel Debby Vita Dewi mengaku senang dan bersyukur.
“Saya mengucapkan apresiasi yang tinggi untuk semua stakeholder atas tercapainya penghargaan KLA kategori Madya yang pertama kali bagi Basel. Alhamdulillah kita harus bersyukur,” ujarnya seizin Bupati Riza Herdavid.
Penghargaan ini dipersembahkan untuk masyarakat Basel. Kata Debby, semua ini tidak lepas dari kerja keras dan kerjasama antara pemerintah kabupaten dengan semua stakeholder seperti kecamatan dan kelurahan.
Forkopimda, lembaga, non lembaga, forum anak daerah dan lainnya. Debby berharap, dengan diraihnya KLA Madya ini, pemda dapat lebih responsif, bertanggungjawab dan berkomitmen terhadap kepentingan anak.
“Bagaimana kedepannya kita lebih baik lagi dalam melakukan perlindungan anak. Lebih terencana, sehingga bisa memberikan hasil lebih baik lagi dalam perlindungan anak serta pemenuhan hak anak,” terangnya.(dev)