TOBOALI, KABARBABEL.COM – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali diperpanjang.
Perpanjangan PPKM Level 3 ini dimulai sejak Selasa (24/8) kemarin hingga tanggal 6 September 2021 mendatang. Sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 37 Tahun 2021
tentang
PPKM level 3, level 2 dan level 1.
Hal tersebut dibenarkan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Basel Supriyadi melalui keterangan resminya pada Kamis (26/8) siang.
“Sesuai Edaran Inmendagri Nomor 37 Tahun 2021 yang kita terima tadi malam, khusus wilayah Kabupaten Bangka Selatan PPKM level 3 di perpanjang hingga 6 September 2021,” kata Supriyadi.
Meski demikian, lanjut Supriyadi, pihak Satgas Penanganan Covid-19 Bangka Selatan meminta semua masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 agar upaya menekan angka kasus terkonfirmasi positif.
“Bersama-sama kita hadapi penetapan PPKM level 3 ini, saling bekerja sama dalam menekan kasus terkonfirmasi positif di Bangka Selatan,” ujarnya.(dev)