IMG 20210727 WA0070IMG 20210727 WA0070

PANGKALPINANG, KABARBABEL.COM – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil sangat berbangga sekali atas kinerja dari para pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Pangkalpinang yang walaupun baru seumur jagung sejak di lantik kepengurusan yang baru akan tetapi telah menunjukkan hasil kinerja yang luar biasa.

“Saya harap LAM terus fokus dan terus bekerja, baru kurang lebih 2 minggu setelah pelantikan tapi hasil kerjanya sudah terlihat dan dirasakan oleh masyarakat sekitar. Luar biasa,” ucap Molen sapaan akrab Walikota Pangkalpinang saat meresmikan Sekretariat Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Pangkalpinang, Selasa (27/07) di Kampoeng Tige Urang Masjid Kayu Tua Tunu Kecamatan Gerunggang.

Peresmian Sekretariat Lembaga Adat Melayu Kota Pangkalpinang ditandai dengan pemotongan pita yang dilakukan oleh Walikota Maulan Aklil. “Alhamdulillah hari ini sudah dilaksanakan peresmian sekretariat LAM kota Pangkalpinang,” ucap Walikota

Sementara itu, Ketua LAM kota Pangkalpinang Hermawan Abdul Muthalib mengucapkan terima kasih kepada Pemkot dan Walikota Maulan Aklil serta semua pihak yang telah membantu sehingga sekretariat LAM bisa diresmikan hari ini

“Terima kasih untuk Walikota dan semua pihak, di sini selain sebagai sekretariat juga akan dijadikan pusat kebudayaan Melayu serta pengembangan budaya Melayu juga akan ada di sini,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *